Uji Publik Daerah Pemilihan dan Alokasi Anggota DPRD Provinsi Bengkulu pada Pemilu 2024

Foto bersama Komisioner KPUD Prov. Bengkulu dan peserta Uji Publik

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Bengkulu Ir. Diah Irianti, M.Si didampingi Kabid PIAK dan Pemanfaatan Data turut hadir pada kegiatan Uji Publik Daerah Pemilihan dan Alokasi Anggota DPRD Provinsi Bengkulu pada Pemilu 2024 yang diselenggarakan oleh KPUD Provinsi Bengkulu pada Kamis, 19 Januari 2023 di Hotel Mercure Kota Bengkulu. Pada kegiatan yang dihadiri oleh perwakilan elemen masyarakat tersebut, KPUD Provinsi Bengkulu memaparkan skema perubahan Dapil dan alokasi kursi Anggota DPRD Provinsi Bengkulu berdasarkan DAK2 yang disampaikan oleh Dirjen Dukcapil Kemendagri. Pada kegiatan tersebut terdapat keluhan yang disampaikan oleh peserta uji publik, bahwa berdasarkan pengamatan lapangan penduduk Provinsi Bengkulu dirasakan terdapat penambahan kepadatan penduduk yang cukup signifikan akan tetapi data penduduk yang ada pada Dukcapil ternyata tidak berbanding lurus. Menanggapi hal tersebut, disampaikan oleh Kadis Dukcapil Provinsi Bengkulu, hal tersebut antara lain dipengaruhi oleh tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya dokumen adminduk dan kesadaran melaporkan peristiwa kependudukan masih rendah. Kita temui di lapangan bahwa masih banyak penduduk yang sudah menetap dalam wilayah Provinsi Bengkulu akan tetapi dokumen adminduknya masih tercatat di daerah lain. Menyikapi hal tersebut, Dukcapil memberikan kemudahan pencatatan proses pindah penduduk pada Dinas Dukcapil tempat domisili saat ini tanpa harus mengurus secara mandiri ke daerah asalnya. Dihimbau oleh Ir. Diah Irianti, M.Si agar semua pihak dapat membantu memberikan edukasi kepada masyarakat agar dapat secara aktif melaporkan peristiwa kependudukan dan memperbaharui data kependudukan. Dinas Dukcapil Provinsi Bengkulu bersama Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu berkomitmen untuk senantiasa memberikan kemudahan pelayanan adminduk dan secara proaktif melakukan pemutakhiran data kependudukan. (T_09)

Kadis Dukcapil Prov. Bengkulu bersama Aktivis Perempuan dan Sekretaris KPUD Prov. Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

fourteen − thirteen =